Jika aku sedang lelah,
Bukan berarti kobaran semangatku juga akan padam..
Jika aku merasa semua ini sungguh berat,
Bukan berarti aku akan terus meratapi semua yang ada..
Jika aku sedang terdiam,
Bukan berarti aku tidak sedang berpikir tentang semua ini..
Jika aku merasa ukiran kisahku ini tidak sempurna,
Bukan berarti aku akan meninggalkan pahatan dinamika ini..
Tahukah Engkau???
Kini.. aku tidak sedang meminta-Mu untuk menguatkan hatiku..
Tahukah Engkau???
Aku hanya ingin Engkau mendengarkan sajak-sajak harapanku..
Tahukah Engkau???
Kini.. aku tidak sedang meminta keadilan-Mu atas semua yang terjadi padaku..
Tahukah Engkau???
Aku hanya ingin Engkau tahu bahwa aku masih menyimpan bait-bait perjuangan dalam untaian kisahku..
Meski kutahu.. sesungguhnya, aku tak perlu menuliskannya dalam lembaran kertas buramku..
Meski kutahu.. sesungguhnya, aku tak perlu mengungkapannya dalam setiap doaku..
Karena kutahu, Kau akan selalu mendengarku..

Tidak ada komentar:
Posting Komentar